News Update :

Komentar Bapak Choirul, Panitia KBC

Senin, 23 Januari 2012

KEDIRI-Minggu (15/1), Bapak Choirul Anam sebagai ketua Panitia Penyelenggara Honda KBC IV berkomentar tentang pertandingan hari itu. “Pertandingan dimulai pukul 08.00 dan berakhir pukul 17.20. Hari ini lumayan bagus. Tetapi terdapat beberapa hal yang terlalu mencolok. Seperti skor yang tertinggal cukup dan lagi tentang tim yang di DO,” ungkap beliau.
Mengenai peraturan dan sistem pada Honda KBC IV ini, beliau mengatakan bahwa di KBC kali ini peraturan memang lebih ditegakkan, salah satunya mengenai kedatangan tim ke GOR yang paling tidak satu jam sebelum pertandingan mulai. Kemudian sistem yang diterapkan pada KBC adalah sistem gugur. “Jadi pertandingan babak apa saja rasanya seperti babak final. Yang kalah pada satu pertandingan berpeluang sedikit untuk masuk ke babak selanjutnya. Dan nantinya pemenang kompetensi ini adalah juara sejati, yaitu tim yang tidak pernah kalah sampai babak final,” kata beliau.
Share this Article on :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

A K S E S - Ajang Kreasi Seni Edukasi dan Sport